• July 27, 2024
  • Last Update July 26, 2024 1:01 pm
  • Nusa Tenggara Barat Indonesia

Lombok Timur Kembali Terima KKN UGM

Lombok Timur Kembali Terima KKN UGM

Lotim Sergapye -, Pj. Bupati Lombok Timur H. Muhammad Juaini Taofik menerima sebanyak enam orang mahasiswa dari Universitas Gajah Mada (UGM) di Ruang Kerjanya Selasa (16/1). Keenam mahasiswa tersebut merupakan perwakilan dari 30 mahasiswa yang diusulkan untuk melakukan Kuliah Kerja Nyata  (KKN) di desa Tanjung Luar dan Ketapang Raya Kecamatan Keruak. Kegiatan tersebut dijadwalkan berlangsung mulai 1 Juli sampai 19 Agustus mendatang.

Pj. Bupati dalam kata-kata penerimaannya menjelaskan situasi dan kondisi Lombok Timur. Ia bersyukur karena ini kedua kali dirinya menerima mahasiswa UGM yang akan melakukan aksi kuliah kerja nyata di daerah ini, “dulu sewaktu saya menjadi camat di Jerowaru saya menerima KKN dari UGM juga,” katanya.

Ia berharap kehadiran mereka bisa menambah wawasan masyarakat, “paling tidak wawasan warga akan lebih baik terkait kebersihan dan hidup sehat,” sambungnya.

Pada kesempatan tersebut masing-masing menggambarkan bentuk program kerja yang akan mereka lakukan.

Mulai dari produksi dan pengolahan ikan supaya memiliki nilai tambah, pemanfaatan ruang digital untuk pemasaran, pemanfaatan potensi lokal seperti tanaman bakau, serta menggerakkan pariwisata setempat untuk meningkatkan nilai jual dan berbagai program lainnya.

Para mahasiswa tersebut berjanji menjalankan program pengabdian masyarakat untuk membantu mengatasi berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat Lombok Timur, khususnya Ketapang Raya dan Tanjung Luar.

Kegiatan tersebut diharapkan dapat membantu pemerintah mengentaskan kemiskinan, mendorong kemandirian, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara berkelanjutan.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *