Lotim Sergapye –
Wakil Bupati Lombok Timur H. Moh Edwin Hadiwijaya menghadiri Musyawarah Nasional (Munas) VI Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) yang berlangsung di Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara. Penyelenggaraan Munas yang dirangkaikan peringatan HUT ke-25 APKASI ini merupakan penyelenggaraan Munas pertama di luar Jakarta.
Wakil Bupati Edwin pada kesempatan tersebut didampingi Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setda Lotim Ahmad Subhan, Ketua Tim Penggerak PKK Hj. Ra`yal Ain Haerul Warisin, dan Ketua GOW Lombok Timur Hj. Sri Wahyu Wardani Edwin. Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari tersebut mangangkat tema Perkuat Soliditas Daerah dalam Mendukung Asta Cita Menuju Indonesia Emas 2045.
Munas VI ini dibuka Kepala Staf Presiden Jenderal TNI (Purn) AM Putranto, bersama Gubernur Sulawesi Utara Yulius Selvanus, dan Bupati Minahasa Utara. Joune Ganda pada Jumat (30/5). Pemukulan alat musik tradisional setempat, tetengkoren, menandai pembukaan kegiatan. Dalam sambutannya, Putranto selain menyampaikan apresiasi Presiden Prabowo kepada seluruh bupati yang hadir, juga menyampaikan penghargaan khusus kepada Kabupaten Minahasa Utara yang dinilai sukses sebagai tuan rumah Munas.
Sebelumnya seluruh Bupati mengikuti orientasi pada Kamis (29/5) yang dibuka oleh Dirjen Otda Kementerian Dalam Negeri Akmal Malik. Akmal yang hadir secara virtual mengingatkan pentingnya daerah meningkatkan fungsi pemerintahan sehingga seluruh aspek dapat dilaksanakan dengan baik. Menurutnya kesamaan persepsi dan partisipasi serta sinergisitas seluruh komponen daerah menjadi kunci keberhasilan.
Selain agenda utama pemilihan Ketua Umum, Munas juga mengagendakan evaluasi program kerja organisasi serta menyelaraskan kebijakan prioritas dengan arah pembangunan nasional.
Tidak itu saja digelar pula malam final Pemilihan Putri Otonomi Indonesia 2025, dan Women programme yang diikuti ketua tim penggerak PKK dan ketua GOW dengan tema Peningkatan Kapasitas Tim Penggerak PKK Dalam Mendorong Terciptanya Women Entrepreuneurship Di Daerah.