• January 22, 2025
  • Last Update January 18, 2025 11:12 am
  • Nusa Tenggara Barat Indonesia

Mobil Wakil Bupati Lombok Tengah Bertabrakan, HM Nusiah Selamat dari Maut

Mobil Wakil Bupati Lombok Tengah Bertabrakan, HM Nusiah Selamat dari Maut

Loteng sergapye–Kendaraan yang membawa rombongan wakil Bupati Lombok Tengah, HM Nursiah (48) bertabrakan di simpang empat Masjid Agung Praya Lombok Tengah, lokasinya tidak jauh dari pendopo (rumah dinas Wabup)

Laka lantas yang melibatkan mobil Kijang Inova DR 1198 V dengan Kendaraan Toyota Yaris DR 1065 XD. Kejadiannya sekitar pukul 22.30.Wita Kamis 2 Desember 2021.

Kasat Lantas AKP Dony Wirasetiawan, SIK, membenarkan. Mobil yang ditumpangi Wabup disopiri oleh Deni Sukria Tu Sakti, (34) warga Gelondong Kelurahan Panjisari Kecamatan Praya Kabupaten Lombok Tengah. Selain Wabup, penumpang mobil Inova tersebut Inova Sirajudin (50 ), Safrudin ( 54), Pandi (31) beralamatkan sama di Praya Kabupaten Lombok Tengah.

Sementata H. Ramli Adenan (57) warga Gerintuk Kelurahan Renteng Kecamatan Praya Kabupaten Lombok Tengah pengemudi Toyota Yaris DR 1065 XD dengan Penumpang Adrian Wiguna (13).

Kronologisnya, mobil Kijang Inova DR 1198 V yang di kemudikan Deni Sukri Tu Sakti datang dari Barat menuju ke arah Timur, sesampainya di TKP langsung bertabrakan dengan kendaraan Toyota Yaris yang di kendarai H. Ramli Adenan yang datang dari arah Utara, akibat laka tersebut pengemudi dan penumpang Kendaraan Toyota Yaris mengalami luka dan dirawat di Puskesmas Praya.

Informasi yang diproleh sergapye, malam itu rombongan wabup Lombok Tengah hendak menuju lokasi banjir di wilayah Kecamaan Praya. Namun naas, kendaraan yang ditumpangi bertabrakan dan lokasinya berjarak sekitar 50 meter dari pendopo Wabup.
Wabup HM Nursiah tidak mengalami luka begitujuga dengan sopir dan penumpang Inova. Sementara pengendara mobil Yaris dilarikan ke Puskrsmas untuk mendapat pengobatan.(ade)

 

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *