• July 27, 2024
  • Last Update July 26, 2024 1:01 pm
  • Nusa Tenggara Barat Indonesia

Maraqittalimat Jagokan Mohammad Fadlulrahman Bakal Calon Wakil Bupati Lotim

Maraqittalimat Jagokan  Mohammad Fadlulrahman  Bakal Calon Wakil Bupati Lotim

Lotim sergapye--Calon Bupati dan wakil Bupati Lombok Timur periode 2024-2029 terus bermunculan, ada secara terang terangan mensosialisasikan diri ke masyarakat, sementara bakal calon lainnya masih melihat dan menunggu perkembangan politik terkini.

Kendati pesta demokrasi lima tahunan itu masih jauh tapi masyarakat mulai terbelah dalam menentukan pilihan, akibat masivnya tim sukses mensosialisasikan bakal calon baik secara langsung turun ke masyarakat maupun melalui group media sosial Seperti WhatsApp dan lainnya.

Sementara dari kalangan jamaah dan keluarga besar yayasan Hamzar (Haji Mohammad Zainudin Arsyad) Lombok Timur mengajukan ketuanya Mohammad Fadlulrahman S. Kom menjadi calon wakil Bupati Lotim.
“Kami dari semua jamaah, keluarga besar dan pengurus mulai ranting hingga pengurus pusat mengajukan ketua kami sebagai calon wakil bupati Lotim pada pemilihan kepala daerah tahun 2024 mendatang, ” ujar ustad Sahid kepada Radar Lombok di Mamben, Selasa 28 Maret 2023.

Sebagai yayasan besar yang mengelola pendidikan dari tingkat dasar hingga tiga kampus perguruan tinggi tersebar di Lombok Timur dan Lombok Utara, sosok Ketua Yayasan Hamzar itu dinilai sebagai calon pemimpin muda vidioner yang siap bertarung dengan calon lainnya pada Pilbub Lombok Timur mendatang.

“Seluruh jamaah bersama keluarga besar maraqitta’limat dan para pemilih dari santri(SMA) tingkat akhir dan mahasiswa perguruan tinggi Yayasan Hamzar akan mensukseskan ketuanya dalam kontestasi pemilihan kepala daerah, ” kata Sahid.

Terhadap dijagokannya Mohammad Fadlulrahman sebagai bakal calon wakil bupati, kata Sahid masyarakat dan jamaah Maraqitta’limat dan yayasan Hamzar realistis menempatkan jagonya sebagai pemimpin daerah.
“Kami dari pemuda, para tokoh dan msyarakat Lombok Timur terutama keluarga besar maraqitta’limat dan yayasan Hamzar secara istiqomah mengusung calon kami sebagai sebagai wakil bupati, “ujarnya.

Sedang Ketua Dewan Pembina Yayasan Maraqitta’limat NTB TGH. Hazmi membenarkan adanya desakan jamaah dan masyarakat yang mendorong Mohammad Fadlulrahman
Ikut dalam bursa pemilihan bupati dan wakil bupati Lombok Timur. ” Memang ada desakan dan aspirasi masyarakat yang meminta kepada saya selaku ketua dewan pembina maraqitta’limat untuk mengajukan Mohammad Fadlulrahman sebagai wakil bupati, siapapun pasangannya nanti, “tandasnya.

Terhadap keinginan jamaah dan masyarakat yang cukup kuat, tidak dipungkiri sebagai modal besar dalam mengantar putra sulungnya itu menjadi eksklusif nomor dua di Lombok Timur.
” Saya tahu kemampuan dan cara berpikir Mohammad Fadlulrahman dan saya optimistis jika masyarakat Lotim dan jamaah serta keluarga besar maraqitta’limat dan Yayasan Hamzar, itu akan menjadi kekuatan terhadap keterpilihan calon yang diusung.

TGH. Hazmi dikenal sebagai begawan politik NTB tentu sudah berhitung terhadap elektabilitas keterpilihan putranya. Juga sebagai anggota DPRD NTB tiga periode, Hazmi Hamzar sudah mengkalkulasikan siapa saja kandidat kuat pemimpin Lotim paska Sukiman Azmy- Rumaksi.

Terhadap adanya calon bupati yang meminang ketua yayasan Hamzar sebagai pasangan pada pemilihan bupati 2024, hal itu diakui tuan guru.

” Memang ada sejumlah tokoh politik dan bakal calon bupati Lombok Timur datang bersilaturahmi sekaligus meminta kesediaan berpasangan dengan ketua Mohammad Fadlulrahman, ” Sebut tuan guru Hazmi mengakhiri pembicaraannya. (smile)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *