• April 20, 2024
  • Last Update April 18, 2024 1:23 pm
  • Nusa Tenggara Barat Indonesia

Bupati Lotim: Jangan Ragukan Kualitas Pendidikan Pesantren

Bupati Lotim: Jangan Ragukan Kualitas Pendidikan Pesantren

Lotim sergapye— Hadir di acara  pengajian akbar sekaligus peletakkan batu pertama pembangunan asrama tahfidz Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Amien di Aik Mening Sukadana, Terara, Bupati Lombok Timur HM. sukiman Amy mengatakan jangan ragukan kualitas pendidikan pondok pesantren, Rabu (18/1)

Dalam sambutannya Bupati mengapresiasi kepada Ponpes Darul Amien yang kembali membangun dan melengkapi sarana prasarana Ponpes yang akan sangat bermanfaat. Apresiasi juga disampaikan kepada santri, hafiz/ hafizah yang sudah diuji ketajaman intelektualnya. Menurutnya, hal itu merupakan bukti bahwa Ponpes itu sudah menunjukkan kualitasnya. Karena itu Ia berharap masyarakat sekitar tidak ragu mendidik, menyekolahkan, dan menyerahkan anaknya di Ponpes, “Jika menyekolahkan mereka di sekolah agama, maka akan mendapatkan pula materi umum, sementara di sekolah umum ilmu agama relatif lebih sedikit,” jelasnya.

Pemda Lombok Timur, jelas Bupati, akan mendukung segenap ikhtiar dan upaya menjadikan Ponpes ini untuk mengabdi kepada masyarakat, menghasilkan hafiz/ hafizah dengan ilmu agama dan ilmu umum lainnya yang baik. Ia berpesan untuk meneruskan upaya yang dilakukan selama ini, “teruskan ini semua, insyaallah Camat, Kades, Danramil, Kapolsek dan semua pihak akan mendukung,” pesannya.

Bupati juga menyinggung pelaksanaan pemilihan kepala desa yang akan diselenggarakan Maret mendatang. Ia mengingatkan agar masyarakat jangan sampai terpecah-belah dan terkotak-kotak usai pilkades. Ia mengingatkan untuk memilih kepala desa yang dapat mewujudkan harmonisasi dan membawa kesejahteraan bagi masyarakat.

Selain Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, hadir pula pada kesempatan itu rombongan donatur asal Malaysia yang memberikan dukungan bagi pembangunan dan pengembangan Ponpes tersebut.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *