Lotim sergapye— Pejabat Bupati Lombok Timur harus memiliki stamina plus selama bulan Maulid. Setiap desa mengundangnya untuk datang ke acara Maulidan yang digelar masyarakat.
Hampir semua masjid, pondok pesantren, dan lembaga kemasyarakatan yang ada di Lombok Timur menggelar perayaan maulid. Perayaan maulid merupakan bentuk kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW. Hal itu disampaikan Penjabat (Pj.) Bupati H. Muhammad Juaini Taofik sewaktu menghadiri acara maulid di masjid Asy-Syifa Kelurahan Tanjung, Rabu (11/10). Ia berharap masyarakat dapat terus merayakan merayakan maulid sebagai bagian dari tradisi keagamaan di daerah ini.
Pj. Bupati juga apresiasi pelaksanaan Maulid di tempat itu yang diikuti berbagai kalangan, mulai dari anak-anak, remaja, pemuda, hingga orang tua, “sebab tidak seperti di desa-desa yang kegiatan maulidnya hanya dihadiri oleh orang tua,” ungkapnya.
Pada maulid tersebut diserahkan pula santunan kepada anak yatim.
Sebelumnya, Pj. Bupati juga menghadiri maulid di Musholla Al-Ikhlas Masbagik Selatan, SMP 1 Pringgasela, dan di Masjid Nurul Ijtihad Kubur Telu, Majidi, serta Ponpes Irsyadul Mujahidin, Montong Kubur.(smile)