• July 13, 2025
  • Last Update July 13, 2025 11:33 am
  • Nusa Tenggara Barat Indonesia

Pedagang PaoK Motong Mengadu dan Keluhkan Sepinya Pembeli

Pedagang PaoK Motong Mengadu dan  Keluhkan Sepinya Pembeli

Lotim Sergapye – Puluhan pedagang yang berjualan di pasar Paok Motong Lombok Timur protes ke Selong. Mereka mengaku tempat  berjualan saat ini tidak refsentatif dan warga pasar minta  dikembalikan menempati lapak dagangannya semula.
Warga pedagang dari ibu-ibu hingga bapak itu diterima di Balai mediasi, oleh sejumlah pejabat terkait yang membidangi masalah tersebut, Senin 1 September 2020.
Dalam diskusi yang berlangsung panas, warga pasar minta dikembalikan berjualan ke tempat semula. “Tempat berjualan yang agak kedalam membuat dagangan mereka tidak laku sehingga pendapatannya sangat kurang , kami minta dipindahkan lagi ke bagian depan,” ujar Suriah perwakilan pedagang.
Dikatakn, sebelum mereka direlokasi berjualan ke dalam, penghasilan yang mereka peroleh selama dua hari saja bisa mencapai Rp. 2 juta, tapi setelah dipindahkan ke dalam, hasilnya sangat jauh berkurang,” keluh mereka.
Lima perwakilan pedagang pasar menyampaikan keluhan mereka secara bergilir, keluhannya sama selama berjualan agak kedalam (paling belakang red-) penghasilannya kurang. Dengan alsan pemerataan pendapatan dengan pedagang linnya, para pedagang tersebut minta dipindahkan berjualan dari tempatnya saat ini di dalam untuk dipindah ke depan.
Bagi mereka pemindahan tempat berjualan agak ke dalam pasar merugikan pedagang, itu sama artinya pemerintah menyengsarakan rakyatnya.
” Harusnya kami disejahterakan bukan di sengsarakan akibat pendapatan yang makin berkurang,”keluhnya.
Kata mereka, di tempat semula mereka berjualan tidak ada yang terganggu karena selama ini aman aman saja.
“Kami minta dipindahkan ke tempat berjualan semula, karena tidak ada pihak yang dirugikan, agar kami bersama pedagang lainnya juga menikmati pemerataan laku dagangannya.
“ Ditempat kami berjualan saat ini, jangankan pembeli, anjingpun tidak ada yang lewat karena sepinya pembeli”. Kata Roni menimpali

Usai mendengar keluh kesah perwakilan pedaang, Kabid Bapemda Lombok Timur Jayadi mengatakan dipindahya sebagian pedagang berjualan ke dalam pasar sesuai perintah yang diterimanya .
“ Kita menjalankan sesuai printah, dan tetap pada prinsipnya untuk kebaikan dan kebersamaan para pedagang,”tandasnya.
Permintaan pemindahan pedagang dari tempatnya berjualan saat ini kata Jayadi, hal itu akan koordinasikan dengan pemimpiannya.
Mediasi para pedagang dan perwakilan pemerintah tidak menemukan penyelesaian karena keinginan sejumlah pedagang itu tidak diamini pihak yang mewakii pemerintah daerah.
Sebelum pertemuan bubar, ketua mediasi para pedagang bernama As’ad
Mengharapkan kepada pedagang dan kepala pasar agar masing-masing mereka mengendalikan diri , jangan sampai emosi apalagi terjadi tindakan pidana.
“Mohon kita berpikir secara bersama-sama agar menyelesaikan masalah tidak melakukan tindakan yang bisa merugikan diri sendiri, katanya mengingatkan.(Bayu)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *