• September 20, 2024
  • Last Update September 19, 2024 12:39 am
  • Nusa Tenggara Barat Indonesia

Ahyan: Dinas Kesehatan Uji Coba Layanan Kesehatan Melalui Online

Ahyan: Dinas Kesehatan Uji Coba Layanan Kesehatan Melalui Online
Lotim Sergapye –Pemerintah Lombok Timur melalui Dinas kesehatan dan semua jajarannya terus meningkat pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
Menurut Kabid Sumberdaya Kesehatan Dikes Lotim, M Ahyan SKM perbaikan layanan terus ditingkatkan. “Pelayanan prima wajib dilakukan oleh tenaga kesehatan kepada  masyarakat,”ujarnya kepada Sergapye.com di kantornya Jumat 7 Agustus 2020.
Dikatakan pihaknya  selalu menekankan kepada  setiap tenaga  kesehatan, wajib  memberikan pelayanan kesehatan terbaiki. “Saat  ini, kita sedang melalukan uci coba teknis pelayanan kesehatan  secara online yang disesuaikan dengan pandemi Covid 19,”sebutnya
Terhadap penumpukan pasien  di rumah sakit atau puskesmas serta kecemasan warga  tidak bisa dilayani secara cepat, itu tidak dipungkiri Ahyan.
 Tidak menutup kemungkinan penumpukan pasien terjadi di ruang tunggu, karena dokter lama memeriksa pasien, atau tenaga kesehatan lainnya yang kurang.
Mengantisipasi hal itu,   Dikes Lotim akan mengembangkan pelayanan kesehatan secara online dan diberlakukan di Seluruh Puskesmas .
“Dengan system’ online akan mempermudah pelayanan  masyarakat  yang mau cek up kesehatan,  kesiapan tenaga medis yang akan melayani, mendaftar langsung untuk meminta pelayanan,”tandasnya.
System onlin tentu ada kelebihan dan kekurangannya. Pasalnya tidak semua masyarakat bisa memanfaatkan pelayanan dengan online, dan tidak semua warga menggunakan smartphone android, serta masih ada yang tidak punya HP.
Bagi yang memiliki HP tapi tidak bisa memanfaatkan layanan online Dikes,  nantinya masyarakat  bisa dipandu oleh para kader yang ada di setiap dusun di masing-masing wilayahnya, ” demikian Ahyan. (Habib)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *