Lotim Sergapye— Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 75 tampak cukup istimewa bagi sebagian milenial. Ribuan pendaki menggelar upacara bendera di sejumlah bukit wisata yang ada di kawasan Gunung Rinjani Sembalun.Ribuan wisatawan lokal dari berbagai daerah di Lombok maupun dari luar Lombok untuk rela mendaki kesemua bukit yang ada di Sembalun seperti di bukit Sempana, bukit Nanggi, bukit Lincak, bukit Anak Dara dan bukit Mantong.Wartawan Sergapye.com, Rosidin Sembahulun mengikuti upacara di Bukit Pergasingan di kawasan Gunung Rinjani,Pada malam harinya, ratusan pendaki Bukit Pergasingan Sembalun, rela merasakan hawa dingin yang cukup membuat badan kedinginan. Untuk mendapatkan momen yang sangat berharaga dalam memperingati hari kemerdekaan Indonesia yang berbeda dari sebelumnya.
Para pendaki tersebut ada beberapa gerup yang naik ke bukit Pergasinagan pada hari Sabtu (15/8), mereka rela menginap dua malam dan sebagain besar mendaki pada hari Minggu (16/8) dan menginap di atas bukit untuk menunggu momen berharga mengikuti upacara bendera peringatan HUt RI yang Ke 75 tepat pada hari Senin (17/8/2020).
Ketua Pengelola Bukit Pergasingan, Royal Sembahulun yang bertindak sebagai Pembina Upacara dalam amanatnya mengajak generasi muda yang hadir pada kesempatan itu untuk meningkatkan rasa cinta kepada Bangsa dan Negara, yang diakuinya telah banyak melewati masa sulit dari semenjak merdeka. Dan berbagai macam tekanan dari dalam Negeri mauapun dari pihak luar terus diterima oleh Megara Indonesia.
“Sebagai generasi muda penerus bangsa, mari kita mengenang jasa para pahlawan. Yang telah gugur memperjuangkan kemerdekaan dan menyusun ideologi bangsa, mari kita pupuk jiwa Nasionalisme. Karena dengan langkah itu itulah, kita bisa melawan berbagai macam rongrongan yang mau menghancurkan ibu pertiwi yang kita cintai ini”, pungkasnya.Kemerdekaan seutuhnya adalah, berdaulat di Negara kita sendiri. Dengan cara mensejahterakan masyarakat, inilah salah satu cara kita berjuang untuk memerdekakan masyarakat. Tentunya dengan cara kita masing-masing.
Royal juga tidak mau melewatkan momen tersebut untuk mengajak para pendaki. Untuk bersama-sama menjaga kelestarian hutan agar keindahan ataupun manfaat hutan bisa dirasakan terus oleh masyarakat hingga generasi-generasi selanjutnya.Pada kesempatan, kami dari pengelola mengajak kita semua untuk terus menjaga dan melestarikan hutan. Agar keindahan alamnya terus bisa dinikmati oleh anak cucu kita”, ajaknya.
Setalah upacara usai, dirangakaikan dengan antaraksi para polit paralayang Sembalun untuk memeriahkan hari HUT RI yang ke 75 dari atas bukit Pergasingan. Yakni satu polit tandem sambil membawa penumpang dan bonus bagi salah satu relawan Paskib yang bertugas pada saat itu, kemudian keempata pilot paralayang terbang solo dan semuanya lending di Rest Area Sembalun. (Ros)